AUDIT MUTU AKADEMIK MENJADI TOMBAK LPM UNTUK MENUJU UNGGUL
Audit Mutu Akademik (AMA) adalah audit penjaminan dan konsultasi yang independen dan objektif terhadap kegiatan operasional akademik atau proses akademik. AMA dilakukan setahun sekali oleh LPM. AMA dilakukan oleh beberapa auditor yang telah dilatih untuk melakukan audit dan memahami standar perguruan tinggi dengan baik.
Acara pertama pembukaan dipimpin oleh Prof. Dr. H. Miftah Arifin, M.Ag dan AMI dipimpin oleh ketua LPM Bapak Dr. H. Saihan, M.Pd.I dan diikuti oleh beberapa auditor/auditee. LPM mengaudit 5 fakultas dan 1 pascasarjana. Tahap Pertama pemeriksaan dokumen laporan kinerja dan dokumen lain yang diperlukan, atau boleh juga dengan meminta dokumen evaluasi diri unit kerja dan tahap yang kedua adalah tahap evaluasi di lapangan (visitasi), dimana auditor akan mewawancara auditee dan pihak lain yang terkait untuk verifikasi hasil evaluasi dokumen.
Acara dimulai pada hari Senin pada tanggal 11 Oktober 2021 tepat pukul 12.00 WIB seluruh Auditor sudah berkumpul di ruang Lembaga Penjamin Mutu UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember untuk melaksanakan briefing dan berangkat bersama ke Fakultas Ushuludin dan Humaniora guna memonitor dan melakukan audit di Fakultas Ushuludin dan Humaniora. Pada kegiatan audit tersebut dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan I, Kabag, Staf, Sekjur, juga beberapa ketua prodi Fakultas Fakultas Ushuludin dan Humaniora.
Pada hari kedua audit lapangan, yaitu pada tanggal 12 Oktober 2021, seluruh auditor melanjutkan kunjungan monitoring dan auditnya ke Fakultas Dakwah. Dalam acara tersebut, tampak dihadiri oleh Dekan Dakwah, Wakil Dekan I, Wakil Dekan II dan Wakil Dekan III. Juga dihadiri oleh para ketua prodi Fakultas Dakwah, Kabag, Kasubag, Staf dan dosen Fakultas Dakwah. Setelah dari Fakultas Syariah.
Hari ke tiga audit lapangan, pada tanggal 14 Oktober 2021, tim auditor ke pascasarjana. Di Pascasarjana, tim auditor ditemui langsung oleh direktur Pascasarjana, Ketua Prodi S2 KPI, Ketua Prodi S2 ES, Ketua Prodi S2 PBA, Ketua Prodi S2 PAI, Ketua Prodi S2 MPI, Ketua Prodi S2 PGMI, Sekprodi MPI, Kasubag TU Pasca, serta Staf Pasca. Penilaian auditor terhadat instrument pascasarjana dilaksanakan hingga pukul 15.30 WIB.
Dihari keempat audit lapangan, auditor melanjutkan monitoringnya ke Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Acara audit mutu akademik di Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Dihadiri oleh Dekan FTIK, Wakil Dekan I dan Wakil Dekan II, Kabag, Kasubag, seluruh kaprodi beserta para stafnya. Di FTIK telah menyedikan data-data lengkap yang diminta auditor sesuai instrument yang telah diberikan. Kegiatan audit di FTIK berakhir jam 15.00 WIB.
Hari ke lima audit lapangan, tanggal 19 Oktober 2021, melakukan audit di Fakultas Syariah. Dihadiri oleh Dekan Syariah, Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, Kabag, Kaprodi HES, Kalab Syariah, Ketua Prodi HTN.
Di hari terakhir, tanggal 22 Oktober 2021 tim auditor mengaudit fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Di fakultas ini, tim auditor disambut oleh Dekan FUAH, Wakil Dekan I, II, dan III beserta para ketua prodi.
Dari hasil audit di fakultas-fakultas dan Program Pascasarjana, pada Hari senin, tanggal 11 Oktober para tim auditor mengundang Wakil Rektor I. Acara tersebut dilaksanakan untuk membahas tentang Imstrumen audit akademik yang mengacu pada 9 kriteria Akreditasi program Studi.(dev)